BLANTERVIO103

5 Aplikasi Untuk Nonton Drakor, Legal dan Ada Subtitle Bahasa Indonesia

5 Aplikasi Untuk Nonton Drakor, Legal dan Ada Subtitle Bahasa Indonesia
Tuesday, March 8, 2022

Tidak bisa dipungkiri popularitas drakor atau Drama Korea sangat besar di Indonesia. Banyak orang yang mencari akses untuk bisa menonton Drama Korea favorit dengan mencari aplikasi untuk nonton Drakor. Mulai dari platform yang berbayar bahkan sampai yang illegal.


Namun, sebenarnya para penggemar drakor sudah tidak perlu bersusah payah untuk mencari akses menonton Drama Korea. Hal ini dikarenakan sudah banyak aplikasi legal yang bisa dimanfaatkan. Bahkan aplikasi-aplikasi tersebut sudah menyediakan subtitle dengan Bahasa Indonesia. Berikut adalah beberapa rekomendasinya, yaitu:

1. Aplikasi VIU

Bagi penggemar Drama Korea di tanah air pasti sudah mengenal aplikasi yang bernama VIU. Aplikasi streaming drakor satu ini terbilang yang paling awal memberikan akses legal untuk menonton Drama Korea menggunakan subtitle Bahasa Indonesia.

Terlebih lagi ada banyak judul drakor yang bisa diakses di aplikasi satu ini. Mulai dari judul lawas sampai yang terbaru. Terlebih lagi, para pengguna aplikasi ini tidak selalu harus mengorbankan kuota internetnya. Pasalnya, aplikasi VIU menyediakan akses secara offline dengan mendownload video terlebih dahulu.


2. Vidio

Aplikasi Vidio juga terbilang platform yang paling awal memberikan akses legal untuk menonton Drama Korea, terutama dengan fitur subtitle Bahasa Indonesia. Aplikasi ini sebelumnya dikenal sebagai platform streaming untuk berbagai serial TV dari daerah Asia.

Namun, sekarang para pengguna aplikasi ini bisa menemukan banyak judul Drama Korea di aplikasi ini. Mulai dari judul-judul drakor lawas sampai yang baru saja dirilis, bisa ditemukan dengan mudah di aplikasi Vidio ini. Pengguna pun bisa menemukan judul favoritnya secara mudah.


3. WeTV

Aplikasi untuk nonton drakor berikutnya adalah layanan streaming WeTV. Aplikasi satu ini sebenarnya tidak hanya populer karena memberikan layanan untuk streaming Drama Korea saja. WeTV sebenarnya menyediakan banyak judul drama dari berbagai penjuru Asia.

Jadi, tidak hanya sekadar Drama Korea saja, melalui aplikasi ini pengguna juga punya akses ke berbagai judul Drama China. Ada juga Drama Thailand bahkan ada berbagai judul serial TV Indonesia yang ditayangkan di WeTV juga. Pengguna pun bisa menonton berbagai tayangan dari berbagai negara hanya melalui satu aplikasi saja.


4. IQIYI

Aplikasi yang memiliki nama yang unik ini mulai menjadi pilihan banyak penggemar Drama Korea untuk streaming drakor favorit. Terutama, untuk judul drakor yang termasuk keluaran baru, tentu saja IQIYI memang terbilang lengkap dan cepat dalam memperbarui episodenya.

Selain Drama Korea, aplikasi streaming asal Tiongkok ini juga menyediakan berbagai jenis drama lain. Misalnya saja seperti Drama China, Drama Thailand, dan berbagai serial TV dari penjuru Asia lainnya. Menikmati waktu luang bersama keluarga dengan menonton di IQIYI jadi terasa lebih menyenangkan, bukan?


5. Netflix

Jika membahas mengenai platform untuk streaming Drama Korea, nama aplikasi Netflix memang tidak boleh dilewatkan. Netflix menjadi aplikasi hiburan streaming paling populer di dunia. Pada aplikasi ini, para pengguna tidak hanya bisa menonton Drama Korea favorit saja, melainkan series lainnya.

Drama Korea original yang merupakan Garapan platform Netflix sendiri pun juga bisa ditonton melalui aplikasi ini. Tidak hanya menyediakan subtitle dalam Bahasa Indonesia saja, namun juga beragam audio dan dubbing dengan Bahasa Indonesia juga tersedia lengkap.

Bagi para penggemar Drama Korea yang tidak ingin membaca subtitle saat menonton. Bisa memanfaatkan fitur ini agar semakin nyaman menonton drakor kesukaan.


Itulah 5 aplikasi untuk nonton drakor secara legal dengan fitur subtitle Bahasa Indonesia. Para penggemar Drakor tidak perlu lagi mencari akses ilegal untuk menonton drakor favorit. Kemudahan dalam menontonnya bisa didapatkan dengan hanya mengakses beberapa rekomendasi aplikasi di atas.

Share This Article :
Sehatku

TAMBAHKAN KOMENTAR

9127155806442794821