BLANTERVIO103

3 Cara Membuat Koneksi Database PHP7 MySQLi Dengan Mudah

3 Cara Membuat Koneksi Database PHP7 MySQLi Dengan Mudah
Wednesday, February 3, 2021
3 Cara Membuat Koneksi Database PHP7 MySQLi Dengan Mudah


Arenapublik.com - Membuat koneksi database PHP7 MySQLi untuk hostingan terbaru cukup berbeda dibandingkan dengan PHP5 versi lama, jadi jangan kaget bila kalian menerapkan kodingan atau bahasa program PHP versi lama namun tidak work pada saat menjalankan versi PHP terbaru. 

Bahasa pemrograman adalah sekumpulan script atau perintah yang digunakan untuk mengeksekusi satu pekerjaan tertentu sesuai dengan pemberi logika atau programmer. 

Pada artikel ini kami ingin membahas langkah awal sebelum memulai mengoding bahasa program untuk membuat suatu aplikasi, karena membuat apps dari bahasa program PHP cukup sederhana dan tutorial nya pun sudah banyak di internet, jadi tidak terlalu khawatir jika ingin mengembangkan suatu proyek ataupun lainnya. 

Sebagai contoh, kita ingin membuat aplikasi sejenis CRUD (Create, Read, Update, Delete) kemduian langkah awalnya pasti harus membuat koneksi database PHP7 MySQLi terlebih dahulu, baru kita bisa melanjutkan ke step lain nya. 

Oleh karena itu, sebagai penulis arenapublik ingin memberikan sedikit share ilmu dan pengetahuan saja terkait hal tersebut, agar Anda bisa langsung memulai membuat aplikasi tanpa ada kendala koneksi failed untuk database. 

Berikut Membuat Koneksi Database PHP7 MySQLi

1. Memastikan Versi PHP Dahulu

Agar tidak terlalu jauh dalam melangkah, ada baiknya Anda mengetahui versi dari PHP dari hosting yang kalian punya dahulu. Biasanya untuk hosting terbaru sudah otomatis upgrade ke versi 7, namun ada sebagian hosting yang tidak melakukan update secara otomatis.

Sebagai langkah pencegahan agar tidak kerja dua kali, kita bisa melakukan pengecekan dengan membuat file phpinfo.php di notepad, lalu copy dan paste script di bawah ini.
<?php
phpinfo();
?>

Jangan lupa untuk save as dengan membuat file phpinfo.php kemudian upload di file manager pada bagian public_html, jika telah berhasil diupload, selanjutnya silahkan kalian kunjungi file tersebut dengan akses localhost/phpinfo.php, maka akan muncul semua informasi berkaitan versi PHP.

2. Membuat Database MySQLi

Kemudian langkah kedua adalah membuat database terlebih dahulu di phpmyadmin, atau bisa membuat langsung dengan akses Database Wizard, biasanya nama database di depan selalu diawali dengan nama domain Anda, contoh nya domainanda_namadatabase dan nama user nya juga demikian seperti domainanda_namauser.

Jangan lupa untuk centang semua privilage dari database, agar bisa menikmati seluruh fitur pada saat membuat aplikasi. Selanjutnya jangan lupa gunakan password unik agar database kalian tidak mudah ditembus oleh orang lain.

3. Membuat File Koneksi Database

Langkah terakhir adalah membuat file koneksi database, saat semua langkah di atas sudah selesai semua dilakukan, tahapan nya ini adalah membuat file koneksi database dengan ekstensi dot php seperti script di bawah ini.

<?php
  $host = "localhost"; 
  $user = "namadomain_namauser"; //user database
  $pass = "password"; //password database
  $nama_db = "namadomain_namadatabase"; //nama database
  $koneksi = mysqli_connect($host,$user,$pass,$nama_db); //pastikan urutan nya seperti ini, jangan tertukar

  if(!$koneksi){ //jika tidak terkoneksi maka akan tampil error
    die ("Koneksi dengan database gagal: ".mysql_connect_error());
  }
?>

Penjelasan dari script di atas sudah dituliskan, silahkan save dengan ekstensi file dengan keinginan Anda sendiri, bisa gunakan file name seperti koneksi.php ataupun yang lain. Kemudian upload file tersebut ke public_html. 

Membuat koneksi database PHP7 MySQLi dari penjelasan di atas tidak terlalu sulit, hanya membedakan penambahan huruf "i" pada kata MySQL, di mana huruf i tersebut mengartikan improvement atau versi baru dari PHP.  

Untuk memastikan koneksi database Anda sudah terhubung dengan baik, silahkan buka file tersebut dengan mengakses di localhost/koneksi.php, jika tidak terdapat error maka Anda telah berhasil membuat koneksi database PHP7 MySQLi dengan baik. 

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kalian semua, jangan lupa untuk share artikel ini agar orang lain dapat mengetahui tutorial sederhana yang bisa membantu orang banyak, terimakasih. 

Share This Article :
Arenapublik

TAMBAHKAN KOMENTAR

9127155806442794821